みんなの日本語 Bab 18 : Percakapan (会話)

Yahalo!

Kembali lagi bersama saya Eragon di blog Coretan Eragon ini ya. Sebelumnya saya telah membahas beberapa materi yang ada di buku みんなの日本語にほんご Bab 18, antara lain Kata Kerja Jisho-kei, Bisa, Hobi & Sebelum, serta Kosakata

Nah, kali ini saya akan menjelaskan tentang seri materi selanjutnya, yakni Percakapan (会話かいわ). Materi ini adalah bentuk aplikasi dari Pola Kalimat dan Kosakata yang telah kita pelajari sebelumnya. Yuk, simak pembahasannya dibawah ini ya

山田やまだ サントスさんの 趣味しゅみなんですか。
サントス 写真しゃしんです。
山田やまだ どんな 写真しゃしんりますか。
サントス 動物どうぶつ写真しゃしんです。 とくうまきです。
山田やまだ へえ、それは おもしろいですね。
日本にほんてから、 うま写真しゃしんりましたか。
サントス いいえ。
日本にほんでは なかなか うまる ことが できません。
山田やまだ 北海道ほっかいどううまが たくさん いますよ。
サントス ほんとうですか。
じゃ、夏休なつやすみに ぜひ きたいです。

Pembahasan

山田やまだ
サントスさんの 趣味しゅみなんですか。
(Santosu-san no shumi wa nan desu ka?)
Hobi Santos apa?

Melihat pertanyaan Yamada disini, yang menggunakan Pola Kalimat Hobi, kita bisa mengetahui bahwa Yamada menanyakan hobi Lawan Bicaranya, yakni Santos

サントス
写真しゃしんです。
(Shashin desu)
Foto

Menjawab pertanyaan Yamada tentang hobinya, Santos menjawab bahwa hobinya adalah foto. Yah, walaupun Santos hanya membicarakan foto, tentu maksudnya adalah mengambil foto

山田やまだ
どんな 写真しゃしんりますか。
(Donna shashin o torimasu ka?)
Foto yang seperti apa yang (kamu) ambil?

Kata Tanya どんな (donna) digunakan untuk menanyakan lebih jelas tentang suatu Kata Benda. Kata Benda yang dimaksud adalah Kata Benda yang mengikuti どんな (donna) tersebut

Dalam hal ini, Yamada menanyakan lebih jelas mengenai foto yang diambil oleh Santos. Yah, kita tahu bahwa foto itu ada bermacam-macam bukan? Ada foto makanan, pemandangan, hewan, dan lain sebagainya

Nah, Yamada ingin tahu lebih spesifik foto yang seperti apa yang diambil oleh Santos

サントス
動物どうぶつ写真しゃしんです。 とくうまきです。
(Doubutsu no shashin desu. Toku ni uma ga suki desu)
Foto hewan. Terutama kuda (karena saya) suka

Membalas pertanyaan Yamada tentang foto yang seperti apa yang dia ambil. Santos menjawabnya bahwa foto yang dia ambil adalah foto hewan

Santos juga menambahkan, bahwa dia secara khusus suka dengan kuda. Hal ini bisa diketahui dari penggunaan Adverbia とくに (toku ni), yang mana menjelaskan sesuatu secara khusus/spesial

山田やまだ
へえ、それは おもしろいですね。
日本にほんてから、 うま写真しゃしんりましたか。
(Hee, sore wa omoshiroi desu ne)
(Nihon ni kite kara, uma no shashin o torimashita ka?)
Wah, menarik tuh
Apakah (kamu telah) mengambil foto kuda sejak datang ke Jepang?

Kalimat pertama adalah kesan Yamada tentang hobi Santos. Ya, baginya, hobi Yamada adalah hobi yang menarik

Di kalimat kedua, terdapat Pola Kalimat Prasyarat, yaitu 「〈動詞どうし・てけい〉から、~」 (〈Kata Kerja Te-kei〉 kara, ~). Pola Kalimat ini digunakan sebagai Prasyarat sebelum Anak Kalimat terjadi

Dalam hal ini, yang dimaksudkan oleh Yamada adalah, apakah Santos sudah mengambil foto kuda semenjak datang ke Jepang. Jadi, hanya setelah datang ke Jepang lalu Santos mengambil foto kuda disana

Secara tidak langsung, Yamada merujuk pada foto kuda Jepang, bukan foto-foto kuda yang telah diambil Santos sebelum datang ke Jepang

サントス
いいえ。
日本にほんでは なかなか うまる ことが できません。
(Iie)
(Nihon dewa naka-naka uma o miru koto ga dekimasen)
Belum
Di Jepang tidak begitu/jarang bisa melihat kuda

Membalas pertanyaan Yamada, Santos hanya bisa menjawab belum. Baru kemudian dijelaskan di kalimat selanjutnya, bahwa di Jepang, Santos jarang melihat kuda

Pertama, cermati Adverbia なかなか (naka-naka). Adverbia ini digunakan untuk menunjukkan sesuatu yang terbilang sulit/jarang. Yah, sebenarnya bisa hanya saja tidak sering, itu adalah pengertian dari Adverbia なかなか (naka-naka)

Selanjutnya adalah Pola Kalimat Bisa. Terlihat dari 「〈動詞どうし辞書形じしょけい〉ことができる」 (〈Kata Kerja Jisho-kei〉 koto ga dekiru), menunjukkan kemampuan untuk melakukan sesuatu, yang dalam hal ini adalah melihat kuda

Hanya saja, karena dijelaskan dengan Adverbia なかなか (naka-naka), sehingga meskipun bisa melihat kuda di Jepang, namun begitu jarang/tidak sering. Hal ini yang menjalari mengapa Santos belum mengambil foto kuda semenjak datang ke Jepang

山田やまだ
北海道ほっかいどううまが たくさん いますよ。
(Hokkaidou ni uma ga takusan imasu yo)
Di Hokkaido banyak kuda lho

Mendengar pernyataan dari Santos bahwa dia tidak jarang melihat adanya kuda di Jepang, Yamada menambahkan bahwa di Jepang khususnya di Hokkaido ada banyak kuda. Mungkin ini adalah bentuk saran dari Yamada agar Santos bisa mengambil foto kuda mumpung sudah datang ke Jepang

Kuda di Hokkaido
Sumber : Asahi
サントス
ほんとうですか。
じゃ、夏休なつやすみに ぜひ きたいです。
(Hontou desu ka?)
(Ja, natsu-yasumi ni zehi iki-tai desu)
Benarkah?
Kalau begitu, (saya) dengan senang hati ingin pergi (kesana)

Mendengar pernyataan dari Yamada, Santos memastikan kembali karena tidak percaya. Hal ini tersurat dari pernyataan 「本当ほんとうですか」 (hontou desu ka?), yang mana jika diartikan dalam Bahasa Indonesia menjadi 「benarkah?」

Selanjutnya di kalimat kedua, Santos juga menambahkan bahwa dirinya ingin pergi ke Hokkaido. Dengan imbuhan ungkapan ぜひ (zehi) yang biasa digunakan untuk menyatakan rasa senang hati, menunjukkan bahwa Santos benar-benar ingin pergi kesana

Melihat ulasan-ulasan diatas, maka dari Percakapan tersebut kita bisa mengambil beberapa kesimpulan antara lain :

「Hobi Santos adalah memfoto, dan dia suka mengambil foto hewan, khususnya kuda. Namun, sejak dia datang ke Jepang, dia belum mengambil foto kuda, karena di Jepang jarang sekali dia melihat ada kuda

Yamada memberitahunya bahwa di Hokkaido ada banyak kuda. Mendengar hal itu, Santos ingin pergi ke Hokkaido」

Materi みんなの日本語にほんご selengkapnya bisa dilihat di Daftar Isi

Demikian adalah penjelasan mengenai materi Percakapan (会話かいわ) yang ada di Bab 18 buku みんなの日本語にほんご. Bagaimana? Mudah bukan? Dengan memahami Pola Kalimat dan Kosakata yang telah saya bahas, saya yakin kalian tidak begitu kesulitan memahami materi tersebut

Oh ya, jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran untuk blog Coretan Eragon ini ya. Dengan adanya kritik dan saran dari kalian, saya berharap blog ini bisa berkembang menjadi lebih baik lagi kedepannya. Terima kasih dan sampai jumpa lagi di lain postingan

Komentar

Populer

IM JAPAN 日本語テキストI Bab 16 : Kegiatan Berurutan & Cara

みんなの日本語 Bab 18 : Bisa, Hobi, dan Sebelum

IM JAPAN 日本語テキストⅠ Bab 17 : Larangan, Keharusan, dan Izin

みんなの日本語 Bab 11 : Kata Bilangan

みんなの日本語 Extra : Evaluasi A